PENANAMAN POHON MANGROVE DI PEJARAKAN
24 Juli 2018 09:56:15 WITA
Area Pesisir yang di miliki oleh Desa Pejarakan, tepatnya yang berada di wilayah Batu Ampar sudah berangsur – angsur kondisinya membaik. Itu disebabkan karena peduli-nya sekelompok masyarakat yang tergabung dalam NCF. Putri Menjangan Desa Pejarakan. Anggota dan pengurus NCF. Putri Menjangan mengajak pemuda pemudi yang berada di wilayah Batu Ampar untuk secara bersama sama membersihkan area pantai dan area hutan mangrove dan kegiatan itu juga dilakukan secara berkesinambungan. Minggu 01 April 2018, pengurus dan para Pemuda melakukan persiapan penanaman pohon mangrove di Kawasan NCF. Putri Menjangan. Para pemuda pemudi yang tergabung dalam penanaman dan pemeliharaan pohon mangrove di beri nama “laskar konservasi Pejarakan”.
Pada Hari Selasa, 03 April 2018 dilakukannya Penanaman Pohon Mangrove di Lokasi Pesisir Laut NCF. Putri Menjangan Desa Pejarakan bersama Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng, Accor Group Hotel, PUR Project, Kelian Banjar Dinas Batu Ampar serta Anggota Kelompok NCF. Putri Menjangan. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengantisipasi abrasi-nya pesisir pantai Desa Pejarakan pada umumnya dan kawasan Batu Ampar pada khususnya, disamping itu Kelompok NCF. Putri menjangan bertujuan untuk melestarikan lingkungan khususnya di pesisir pantai.Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengajak dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga dan memelihara lingkungan. Diharapkan dengan lingkungan yang bersih, asri dan nyaman dapat menarik para wisatawan baik itu wisatawan local maupun Manca Negara dan secara tidak langsung juga dapat meningkatkan pendapatan bagi masyarakat.
Komentar atas PENANAMAN POHON MANGROVE DI PEJARAKAN
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Pendaftaran Penduduk Non Permanen (PNP) Pasca Lebaran
- Perbekel Pejarakan I Made Astawa, NL.P., CPM hadiri acara Penyampaian LPJ Pura Segara Rupek TA. 2024
- Rapat Koordinasi bersama Staf Perangkat Desa Pejarakan
- Ketua Tim Penggerak PKK Desa Pejarakan Ny. Ni Luh Sudarmini Astawa hadir ditengah-tengah masyarakat
- Penyaluran BLT-DD Bulan April 2025
- Sosialisasi Pencegahan TPPO dan TPPM di Ktr Imigration Singaraja
- Koordinasi Persipan Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni