Sosialisasi dan Mobilisasi Introduksi Heksavalen

26 November 2025 10:47:58 WITA

Rabu, 26 November 2025 Perbekel Pejarakan I Made Astawa, NL.P.,CPM bersama Ny. Ni Luh Sudarmini Astawa selaku Kader Posyandu Pejarakan menghadiri kegiatan Sosialisasi dan Mobilisasi Introduksi Heksavalen yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kab. Buleleng bertempat di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Buleleng. Imunisasi HEKSAVALEN adalah pemberian vaksin kombinasi yang menggabungkan enam antigen dalam satu suntikan yaitu DPT-HB-Hib dan IPV.

Provinsi Bali menjadi salah satu dari tiga wilayah percontohan nasional bersama Daerah Istimewa Yogyakarta dan Nusa Tenggara Barat yang mulai mengimplementasikan Imunisasi Heksavalen pada bulan Oktober tahun 2025 dengan menyasar bayi yang lahir setelah 9 Juli 2025.

Vaksin Heksavalen memberikan perlindungan terhadap difteri, pertusis, tetanus, hepatitis B, Haemophilus influenzae tipe B (Hib), dan polio, serta menggantikan jadwal imunisasi dasar pada usia 2, 3, dan 4 bulan.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Pejarakan

tampilkan dalam peta lebih besar