Kunjungan Kerja Wakil Ketua DPRD Provinsi Bali Di Puskesmas Gerokgak II
12 Januari 2026 15:22:36 WITA
Senin, 12 Januari 2025 Perbekel Pejarakan I Made Astawa, NL.P.,CPM menghadiri kegiatan kunjungan kerja Wakil Ketua DPRD Provinsi Bali I Komang Nova Sewi Putra, S.E., M.Com., terkait Penyelenggaraan dan Pelayanan Kesehatan di Puskesmas Gerokgak II.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Ruang Rapat Puskesmas Gerokgak II dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan Kab. Buleleng, Camat Gerokgak, Danramil, Kepala Puseksmas Gerokgak II dan Bhabinkamtibmas Pejarakan.
Kunjungan Kerja sekaligus koordinasi dan klarifikasi sebagai tindak lanjut atas beredarnya sebuah video di masyarakat beberapa waktu lalu yang berkaitan dengan pelayanan kesehatan di Puskesmas Gerokgak II.
Dalam kesempatan tersebut Wakil Ketua DPRD Provinsi Bali I Komang Nova Sewi Putra, S.E., M.Com menyampaikan bahwa kehadirannya ke lapangan bertujuan untuk memberikan penjelasan sekaligus meredam isu-isu yang berkembang, khususnya yang beredar melalui media sosial. Ia mengimbau masyarakat agar tidak mudah terpancing emosi, mengingat kondisi pasien dan keluarga pendamping yang kerap berada dalam situasi emosional.
Ia juga menekankan pentingnya komunikasi yang baik antara tenaga kesehatan, keluarga pasien, dan masyarakat, serta perlunya penyampaian informasi yang utuh dan berimbang agar tidak menimbulkan kesalahpahaman. Menurutnya, setiap permasalahan hendaknya disikapi secara bijak dan diselesaikan melalui mekanisme yang tepat.
Sementara itu, Camat Gerokgak I Gd Arya Rimbawa Giri menyampaikan apresiasi atas perhatian DPRD Provinsi Bali dan seluruh pihak terkait. Ia menegaskan bahwa Pemerintah Kecamatan Gerokgak berkomitmen menjaga stabilitas wilayah serta mendukung peningkatan kualitas pelayanan publik, khususnya di bidang kesehatan.
“Kami berharap melalui kegiatan ini situasi tetap kondusif, isu yang berkembang dapat diredam, serta pelayanan kesehatan kepada masyarakat dapat terus ditingkatkan,” tegasnya.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng menyampaikan bahwa pihaknya akan melakukan evaluasi dan pembinaan berkelanjutan terhadap fasilitas pelayanan kesehatan, termasuk Puskesmas Gerokgak II, guna memastikan pelayanan berjalan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku.
Pihak Puskesmas Gerokgak II juga memberikan klarifikasi terkait kasus yang sempat viral. Disampaikan bahwa seluruh pasien dilayani sesuai ketentuan tanpa membedakan latar belakang sosial maupun ekonomi, termasuk pasien yang tergolong kurang mampu. Dalam kasus tersebut, pelayanan telah dilakukan sesuai SOP, namun situasi di lapangan sempat tidak kondusif akibat emosi keluarga pasien dan masyarakat sekitar, sehingga menyulitkan tenaga kesehatan dalam memberikan penjelasan secara optimal.
Terkait penggunaan ambulans, dijelaskan bahwa ambulans gawat darurat hanya digunakan untuk kondisi yang benar-benar masuk kategori kegawatdaruratan, sesuai SOP yang berlaku. Setiap kondisi emergency, baik medis, bedah, maupun kecelakaan lalu lintas, akan langsung dilayani dan difasilitasi dengan ambulans apabila memenuhi kriteria kegawatdaruratan.
Melalui kegiatan ini diharapkan terbangun pemahaman bersama antara pemerintah dan masyarakat, kepercayaan publik tetap terjaga, serta kualitas pelayanan kesehatan di Kecamatan Gerokgak semakin baik ke depannya.
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Bantuan Paket Sembako Korban Bencana Kebakaran Rumah/Dapur
- Kunjungan Kerja Wakil Ketua DPRD Provinsi Bali Di Puskesmas Gerokgak II
- Gerakan Kulkul PKK dan Posyandu Gotong Royong Pembersihan Lingkungan Rumah Dan Telajakan
- Ketua TP. PKK Pejarakan Ni Luh Sudarmini Hadiri kegiatan Rapat Rutin Tim Penggerak PKK Kab. Buleleng
- Giat Fogging Untuk Memutus Rantai Penularan DBD
- Klarifikasi terkait keluhan Masyarakat tidak dijinkannya memakai mobil ambulance
- Kelian Banjar Dinas Goris Berkunjung Kelokasi Kebakaran Rumah/Dapur Warga BD. Goris



















