SOSIALISASI JELANG PILGUB PROVINSI BALI 2018
20 Juli 2018 10:02:25 WITA
Sosialisasi menjelang PILGUB Provinsi Bali di Tahun 2018 yang akan datang ini perlu diadakan karena untuk memberi pengetahuan dan perlunya pemahaman kepada seluruh masyarakat Desa Pejarakan tentang tata cara dan siapa saja yang sudah memiliki hak untuk memilih di PILGUB Provinsi Bali Tahun 2018. Pada Hari ini Senin 22 Januari 2018 pukul 10.00 Wita, Ketua dan Anggota PPS Desa Pejarakan menyelenggarakan Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi masyarakat dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Bali Tahun 2018 yang serentak akan dilaksanakan pada 27 juni 2018. Sosialisasi kali ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna Desa Pejarakan dan yang dihadiri oleh Ketua PPK Kecamatan Gerokgak beserta Anggota, Kepala Desa Pejarakan, Sekretaris Desa Pejarakan, Bhabinkamtibmas, ke Sembilan Kelian Dusun Pejarakan, Kader Posyandu, Para Lansia dan Rukun Tetangga Desa Pejarakan.
Komentar atas SOSIALISASI JELANG PILGUB PROVINSI BALI 2018
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- -
- Pelayanan Samsat Keliling
- Pembagian BLT DD Bulan September
- PEMBUKAAN LOMBA ANTAR PESANTREN SE-DESA PEJARAKAN
- Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan ( DPSHP )
- Matur Piuning Dan Ngeruwak Perbaikan/Renovasi Jembatan Perbatasan BD. Goris Asri dan BD Sandi Kertha
- PMT Untuk Ibu Hamil dan Balita Gizi Kurang